Hubungi   (0717) 422145, 422965   info@ubb.ac.id

PERTANIAN PRESISI

"Penerapan Teknologi Pertanian Melalui Metode Smart Farming 4.0 Berbasis Internet Of Things di Pangkalpinang" Ide video gagasan konstruktif ini ialah suatu usaha yang dilakukan untuk mengelola sumberdaya secara efisien dan meningkatkan kualitas maupun kuantitas produksi dalam agar menghasilkan produksi pertanian yang lebih produktif dan berkelanjutan sebagai upaya menjaga ketahanan pangan. Era revolusi industri 4.0 telah merambah dunia pertanian. Perkembangan teknologi di era ini sangat cepat dan menuntut adanya adaptasi dari semua sektor, termasuk pertanian. Oleh karena itu, dengan mengembangkan Smart farming 4.0 berbasis IoT hadir sebagai solusi teknologi terkini dimana teknologi Wireless Sensor Network (WSN) yang diterapkan secara lebih luas pada pertanian yangberbasis IoT. Sensor-sensor yang digunakan di lahan pertanian berfungsi untuk menggerakkan sensor penyiraman otomatis, yang diharapkan meningkatkan efisiensi pertanian.